Minggu, 10 Oktober 2010

Kolosrum Kambing

Kolostrum adalah susu pertama yang dihasilkan oleh kelenjar susu mamalia dalam tahap akhir kehamilan dan pada masa 48 jam setelah melahirkan. Kolostrum merupakan komponen yang sangat penting bagi bayi mamalia, mengandung zat-zat bioaktif penting dikenal sebagai Immunoglobulin yang dapat melawan infeksi, virus dan parasit. Bayi mamalia yang baru lahir memiliki sistem antibodi yang sangat lemah, kolostrum adalah satu-satunya zat untuk melindunginya dari penyakit.

Kolostrum memiliki tingkat kandungan antibodi, karbohidrat, dan protein yang sangat tinggi, selain itu juga sangat baik untuk kesehatan. Penelitian memperlihatkan bahwa kolostrum tidak hanya bermanfaat bagi bayi yg baru lahir, tetapi juga sangat baik untuk manusia dewasa. Untuk orang dewasa, kolostrum mampu melawan berbagai macam penyakit. Kolostrum akan memasuki sistem dalam darah dan menghancurkan mikro-organisme, mirip seperti antibiotik namun tanpa efek samping dan dapat ditoleransi oleh tubuh.

Seperti halnya manusia, air susu induk kambing yang habis melahirkan menghasilkan kolostrum yang bermanfaat untuk kesehatan. Berdasar pada penelitian ilmiah, kolostrum susu kambing ditengarai mengandung transfer factor (TF) yang merupakan molekul halus yang dihasilkan pada tiga hari awal menyusui. TF berperan antara lain dapat meningkatkan aktifitas sel NK (natural killer) sebanyak 200-400%. Sel NK merupakan pembasmi sel-sel yang terinfeksi penyakit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar